Mahasiswa Program Studi S1 Ekonomi Syari’ah (ESy) Universitas Alma Ata Yogyakarta telah selesai melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL/Magang) yang dilaksanakan di beberapa Lembaga Keuangan Syari’ah baik makro maupun mikro, seperti Bank Mega Syari’ah, Bank Syari’ah BDS (PT BPRS), BMT Muhammadiyah, BMT Artha Barokah, dan BMT Hidayah Ummat. Hal tersebut ditandai dengan ditariknya kelompok mahasiswa dari tempat mereka magang.
Abdul Salam, S.H.I., M.A. selaku Dosen Pembimbing lapangan (DPL) dalam kesempatan serah-terima mahasiswa mengucapkan terimakasih kepada para Pimpinan/ Direktur Bank Syari’ah dan BMT, serta Staff atau karyawan atas diberinya kepercayaan kepada mahasiswa Ekonomi Syari’ah STIA Alma Ata untuk dapat melaksanakan praktik kerja sebagai bekal pengalaman mahasiswa. Menurutnya, kepercayaan yang diberikan oleh Lembaga Keuangan Syari’ah dalam memberikan fasilitas, sarana-prasarana, serta bimbingan bagi mahasiswa Alma Ata sangat membantu mahasiswa dalam melaksanakan semua programnya, sehingga semua mahasiswa mendapatkan pengalaman kerja sangat berharga dan demi mewujudkan kompetensi yang harus dimiliki oleh semua mahasiswa Ekonomi Syari’ah Alma Ata. Hal ini dimaksudkan untuk mempersiapkan calon-calon sarjana Ekonomi Syari’ah Alma Ata sebagai praktisi ekonom syari’ah yang profesional, bervisi global dan berakhlakul karimah. Ungkapnya.”
Dalam kesempatan yang sama, Ahmad, SP. Direktur Bank Syari’ah BDS Yogyakarta mengungkapkan bahwa ke depan kerjasama kemitraan ini masih tetap terjaga dan berkelanjutan. Selanjutnya beliau juga mengungkapkan siap menerima dan memberikan peluang kerja bagi mahasiswa-mahasiswa peserta magang dari prodi Ekonomi Syari’ah Alma Ata jika sudah lulus nanti. Hal serupa juga diungkapkan oleh Indra Wicaksono, S.E., Pimpinan Bank Mega Syari’ah. Di akhir sambutannya, beliau berpesan kepada seluruh mahasiswa agar dapat mengembangkan ilmu yang telah diperolehnya di bangku kuliah dan praktik kerja yang telah dilaksanakan dalam kancah yang lebih nyata dan luas. Akhirnya acara pelepasan dan penarikan mahasiswa PKL (magang) tersebut ditutup dengan pemberian kenang-kenangan dari Prodi ESY kepada Bank BDS dan Bank Mega Syariah. (Salam)
0 Comments
Leave a reply
You must be logged in to post a comment.