Universitas Alma Ata Kini Memiliki Menara Al Musthofa dan Auditorium KH Hasyim Asyari

Universitas Alma Ata Kini Memiliki Menara Al Musthofa dan Auditorium KH Hasyim Asyari

Editor : Danar Widiyanto

YOGYA, KRJOGJA.com – Senin (20/06/2022), menjadi hari yang membanggakan bagi Universitas Alma Ata (UAA). Perguruan Tinggi yang terletak di Jalan. Brawijaya No.99 Tamantirto, Yogyakarta, 55183, ini kini memiliki Menara Al-Musthofa dan Auditorium KH. Hasyim Asy’ari sebagai bangunan terbaru penunjang kegiatan belajar mengajar.

Kegiatan ini dihadiri oleh Prof. Dr. H. Hamam Hadi, MS., Sc.D.,Sp.GK. (Rektor Universitas Alma Ata), KH. Ahmad Bahauddin Nursalim (Pengasuh Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an (LP3iA), KH. Muhammad Nur (Ketua Dewan Yayasan Universitas Alma Ata), KH. Fahmi Amrullah Hadzik (dzurriyah KH. Hasyim Asy’ari), serta jajaran dosen dan staff Universitas Alma Ata.

Acara dimulai dengan doa yang dipimpin KH. Ahmad Bahauddin Nursalim, pengasuh Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an. Selanjutnya prosesi pemotongan pita oleh KH. Ahmad Bahauddin Nutsalim, didampingi oleh Prof.Dr.H.Hamam Hadi, MS., Sc.D.,Sp.GK. sebagai Rektor Universitas Alma Ata.
Universitas Alma Ata dalam perjalanannya sebagai perguruan tinggi terus mengalami perkembangan yang pesat. Awal berdirinya, Alma Ata dikenal sebagai Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) yang kemudian menjadi universitas pada tahun 2016. Setelah menjadi Universitas, perguruan tinggi Universitas Alma Ata telah mengalami perkembangan pesat, ini dibuktikan dengan rangking Universitas Alma Ata yang terus mengalami kenaikan.

Pada tahun 2016 Universitas Alma Ata menduduki rangking 2928 versi KEMENDIKBUD, pada tahun 2017 rangking Universitas Alma Ata meningkat menjadi 2500, dan kemudian pada tahun 2022 rangking Universitas Alma Ata meningkat dengan pesat, yaitu rangking 129 diantara 4000 perguruan tinggi yang ada di Indonesia

“Pada tahun 2016 Universitas Alma Ata menduduki rangking 2928, satu tahun setelah itu naik lagi menjadi 2500, tahun berikutnya naik lagi menjadi 253, tahun berikutnya naik lagi menjadi 178, dan tahun ini Jniversitas Alma Ata menduduki rangking 129 dari 4000 perguruan tinggi yang ada di Indonesia. Semoga Universitas Alma Ata terus meningkat dan masuk dalam 10 TOP Perguruan Tinggi Indonesia,” tutur Prof.Dr.H.Hamam Hadi, MS., Sc.D.,Sp.GK. Dalam sambutannya, Prof.Dr.H.Hamam Hadi, MS., Sc.D.,Sp.GK. juga menyampaikan bahwa tidak sedikit perguruan tinggi yang menjadikan Universitas Alma Ata sebagai rujukan, baik itu perguruan tinggi negeri maupun perguruan tinggi swasta.

Kegiatan selanjutnya yaitu mauidhoh hasanah, yang disampaikan oleh KH. Ahmad Bahauddin Nursalim. Beliau turut hadir di Universitas Alma Ata dalam rangkaian peresmian Menara Al Musthofah dan Auditorium KH. Hasyim Asy’ari, beliau menyampaikan terkait 2 macam ilmu, yaitu ilmu fiqih dan ilmu kesehatan. Beliau juga menjelaskan tentang ilmu kesehatan yang dimana itu sangat penting juga untuk ditingkatkan.

“Imam Syafi’i mengatakan bahwa ada dua ilmu, yaitu ilmu fiqih dan ilmu kesehatan. Ilmu kesehatan itu penting,” tutur KH. Ahmad Bahauddin Nursalim.

“Makanan itu punya pengaruh penting dalam sistem tubuh kita, orang mabuk karena makanan, orang emosi karena makanan,” lanjut KH. Ahmad Bahauddin Nursalim menjelaskan tentang pentingnya ilmu kesehatan.

Adapun untuk kegiatan selanjutnya ialah penandatanganan prasasti Menara Al-Musthofa, yang disusul dengan peresmian Auditorium KH. Hasyim Asy’ari. Penandatanganan prasasti Menara Al-Musthofa oleh Prof.Dr.H.Hamam Hadi, MS., Sc.D.,Sp.GK., didampingi oleh KH. Muhammad Nur selaku Ketua Dewan Yayasan Universitas Alma Ata. Dilanjutkan dengan peresmian Auditorium Universitas Alma Ata yang ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Rektor Universitas Alma Ata, didampingi oleh beliau KH. Fahmi Amrullah Hadzik salah satu dzurriyah pendiri Organisasi Nahdatul Ulama, KH.Hasyim Asy’ari.

Sebagai penutup, peresmian Menara Al Musthofa dan Auditorium KH. Hasyim Asy’ari diakhiri dengan Doa yang dipimpin langsung oleh KH. Fahmi Amrullah Hadzik.(*)

Sumber : https://www.krjogja.com/pendidikan/kampus/universitas-alma-ata-kini-memiliki-menara-al-musthofa-dan-auditorium-kh-hasyim-asyari/2/

1
Silahkan berkirim pesan kepada kami

Saluran ini khusus untuk informasi PMB, Untuk informasi selain PMB silahkan menghubungi Customer Service kami di nomer telepon.
0274-434-22-88
atau silahkan mengakses laman
https://almaata.ac.id/customer-service/
Terimakasih.