Prodi DIII Kebidanan UAA Meriahkan Kampanye dan Deklarasi Cegah Stunting

Prodi DIII Kebidanan UAA Meriahkan Kampanye dan Deklarasi Cegah Stunting

Mahasiswa dan Dosen Prodi DIII Kebidanan UAA turut ersta dalam memeriahkan kampanye dan Deklarasi cegah stunting yang diselenggarakan oleh Pemerintah DIY bersama Dinas Kesehatan, Dinas Pendiikan dan Olah raga, Dinas Pertanian, Dinas Perikanan dan Kelautan, Badan Pemberdayaan Perempuan dan Masyarakat, Badan Ketahanan Pangan dan Penyuluhan, Dinas komunikasi dan informatika, Kanwil Kementrian Agama, Balai POM, Bank BPD serta Komite Nasional Pemuda Indonesia. Kegiatan ini merupakan bentuk konkret upaya penanganan stunting ang membutuhkan integrasi program lintas sektor mengingat faktor penyebab stunting adalah multi faktor.

Bertempat di GOR Amongrogo Yogyakarta, kampanye ini dihadiri lebih dari 1000 peserta. Peserta tersebut merupakan kader Posyandu, anggota PKK, organisasi masyarakat madani, siswa SMA dan mahasiswa, serta masyarakat umum. Sebagian besar peserta merupakan mahasiswa yang tergabung dalam program OSOC (One Student, One Client) yang digagas oleh Dinas Kesehatan. Acara yang dilaksanakan pada 14 Desember ini dimulai dengan senam massal, dilanjutkan pengecekan status gizi, konseling kespro, dan penandatanganan piagam komitmen pencegahan stunting oleh oleh Gubernur DIY dalam hal ini diwakili oleh Tavip Agus Rayanto selaku Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat DIY dan perwakilan Bupati/Walikota.

1
Silahkan berkirim pesan kepada kami

Saluran ini khusus untuk informasi PMB, Untuk informasi selain PMB silahkan menghubungi Customer Service kami di nomer telepon.
0274-434-22-88
atau silahkan mengakses laman
https://almaata.ac.id/customer-service/
Terimakasih.